10 Pejabat Fungsional Penyuluh Kesehatan Masyarakat Dinkes Sumsel di Lantik

 10 Pejabat Fungsional Penyuluh Kesehatan Masyarakat Dinkes Sumsel di Lantik

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Fungsional Penyuluh Kesehatan Masyarakat Sumsel

Penulis  :  Diana Kusumaladewi

Editor    :  Mamnuro’aini

PALEMBANG, SIBERSUMSEL.COM,-  sebanyak 10 pejabat fungsional penyuluh kesehatan masyarakat/ administrator kesehatan/apoteker Provinsi Sumsel di lantik. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di lakukan langsung oleh Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumsel, Dr Trisawarman M Kes Aula Bapelkes Dinkes Sumsel, Rabu (14/10/2020).

Dr Triswarman M Kes, mengatakan Pelantikan fungsional administer kesehatan tersebut mencakup tenaga kesehatan penyuluhan masyarakat, apoteker dan tenaga gizi.

“Setelah di lantik tugas mereka nantinya adalah fungsional di bidang kesehatan administrator. Sedangkan pekerjaan mereka nanti merumuskan kebijakan-kebijakan dalam administrasi kesehatan. Termasuk juga membantu Kepala Dinkes Sumsel dan Kepala Bidang Kesosialan dalam merumuskan kebijakan dan pelaksanaan dibidang kesehatan administrator,” jelas Triswarman.

Triswarman juga berharap mereka yang di lantik akan menjadi fungsional legistator yang baik dalam menjalankan tugas. Sehingga bisa mendukung kebijakan-kebijakan di bidang kesehatan.

Share this:

Tinggalkan Komentar Anda Mengenai Berita Ini, Harap berkomentar dengan sopan dan bijak.

Related post