Bappilu Partai Gerindra Sumsel Sepakati Raker Bersama 17 Bappilu Kabupaten/Kota

 Bappilu Partai Gerindra Sumsel Sepakati Raker Bersama 17 Bappilu Kabupaten/Kota

PALEMBANG, SIBERSUMSEL.com,- Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Gerindra Sumatera Selatan gelar rapat kerja (raker) bertepatan dengan pengumuman nomor urut peserta Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Partai Gerindra menjadi pertama yang mengadakan rapat kerja Bappilu bertepatan dengan pengumuman nomor urut peserta Pemilu di Sumsel gaspol untuk memenangkan Pemilu.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Bapilu Gerindra Sumsel, Ahmad Wazir Noviadi S Psi, didampingi Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Selatan, Kartika Sandra Dewi SH, ketika dibincangi di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Kamis (15/12/2022).

Dikatakan Wazir dari rapat tersebut didapatkan tujuh koordinator atau tujuh roda partai Gerindra untuk memenangkan Pemilu 2024 membahas isu-isu rakerja yang telah disepakati 17 orang ketua Bappilu dari 17 kabupaten/ kota.

“Guna berjuang bersama selaras, sejalan dan sesuai instruksi DPP untuk memenangkan partai Gerindra,” terangnya.

Pihaknya berharap dapat bergandengan tangan dengan rekan media untuk bergerak bersama membangun negeri lebih baik lagi.

Di tempat yang sama Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Selatan, Kartika Sandra Dewi SH menyebutkan akan segera memberikan mandat untuk mensupport semua pergerakan Bappilu yang menjadi panglima dari 17 kabupaten/kota.

“Karena Bappilu butuh support yang rela dan ikhlas, kami bangga dan saya yakin Gerindra akan menang pemilu 2024 menghantarkan Prabowo menjadi Presiden,” tuturnya.

Kendati demikian Kartika mengungkapkan potensi kemenangan Gerindra jelas besar pihaknya optimis menang dimana dilihat dari semangat juang kader dan ditetapkannya Gerindra pada nomor urut 2 yg sama dengan sebelumnya.

Ketika ditanya adanya partai baru justru  menurutnya hal itu memberikan warna baru bagi partai politik di Indonesia teramsuk di Sumsel karena semua partai adalah teman.

“Ini bisa menjadi mitra bersama-sama membangun negara, partai gerindra tidak perlu takut dan cemburu karena Gerindra punya hati sendiri di hati masyarakat,” tukasnya.

Share this:

Tinggalkan Komentar Anda Mengenai Berita Ini, Harap berkomentar dengan sopan dan bijak.

Related post