Dinas Perhubungan Kota Palembang Siagakan Empat Posko Nataru

 Dinas Perhubungan Kota Palembang Siagakan Empat Posko Nataru

Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang, Aprizal Hasyim SSos MM. Foto : Larassati, sibersumsel.com

Penulis : Larassati

Editor   : Nuroaini

PALEMBANG, SIBERSUMSEL.com,- Empat Posko pengamanan natal dan tahun baru (nataru) disiagakan dinas perhubungan kota Palembang yang beroperasi 24 jam kolaborasi antara dinas perhubungan, Polisi, TNI, dinas kesehatan dan Polisi Pamong Praja (Pol PP).

Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang, Aprizal Hasyim SSos MM, mengatakan Dishub Palembang mensiagakan masing-masing shift 10 orang setiap posko. Posko tersebut tersebar di Jalan Merdeka, di Jalan Kapten A Rivai, Parameswara dan di depan Kantor Dekranasda Jakabaring.

“Posko pengamanan natal dan tahun baru menyediakan pos pelayanan kesehatan seperti vaksinasi, pos pemantauan tempat ibadah, lalu lintas hingga objek wisata,” kata Aprizal.

Aprizal mengungkapkan posko yang digelar diantaranya bertujuan untuk memantau masyarakat dalam protokol kesehatan, memantau dan memperlancar lalu lintas dan sebagainya.

“Sejauh ini progres dalam pemantauan posko, masyarakat sudah patuh, disiplin, dan kondusif,” ujarnya.

Diketahui posko telah digelar sejak (23/12/2021) yang difasilitasi dengan vaksinasi yang tersedia setiap harinya hingga pukul 16.00 WIB

Pihaknya mengimbau bagi masyarakat untuk segerakan vaksinasi dan masyarakat yang ingin vaksinasi bisa langsung datang ke posko yang telah tersedia.

“Untuk malam tahun baru nanti kemungkinan  akan menutup tiga tempat yakni tempat yang sering terjadi keramaian seperti jembatan Ampera, Kambang Iwak dan BKB, tapi itu akan dirapatkan besok,” tukasnya.

Share this:

Tinggalkan Komentar Anda Mengenai Berita Ini, Harap berkomentar dengan sopan dan bijak.

Related post