HUT Ke 41 SMP Negeri 9 Palembang Harapkan Sarana dan Prasarana Sekolah Meningkat

 HUT Ke 41 SMP Negeri 9 Palembang Harapkan Sarana dan Prasarana Sekolah Meningkat

Kepala SMP Negeri 19 Palembang, Drs Maju Simanjuntak Dimomen. Foto : Larassati (sibersumsel.com)

Penulis : Larassati

Editor : Nuraini

PALEMBANG, SIBERSUMSEL.com,- Menginjak usia ke- 41 tahun Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMP N) 19 Palembang gelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT), diharapkan alumni sebagai stakeholder dapat mendukung program-program yang ada di sekolah, kegiatan dilaksanakan di halaman SMP N 19, Senin (25/7/2022).

Kepala SMP Negeri 19 Palembang, Drs Maju Simanjuntak Dimomen, menyatakan terima kasihnya kepada alumni karena sudah bergotong royong untuk membangunkan Masjid Al-Munawarrah SMP N 19 Palembang sebagai sarana kegiatan peribadatan di sekolah  membangun akhlak, membangun moral SMP N 19 Palembang.

Menurut Maju di tahun ke 41 ini sekaligus menjadi  momentum kepada seluruh guru dan tenaga kependidikan yang aktif saat ini agar membulatkan tekad agar memberikan pendidikan yang berkualitas untuk anak-anak bangsa yang dipercayakan di SMP N 19 serta terus menjalin kerjasama dengan alumni.

“Kedepan kerjasama ini kita minta terus berkesinambungan sehingga peran serta alumni bisa kita maksimalkan yang ada di SMP N 19 Palembang, kita minta dukungan alumni untuk peningkatan kualitas sarana dan prasarana layanan kepada anak-anak dan saat ini kita sedang membutuhkan gedung serbaguna,” terangnya.

Ia menambahkan di sekolah terdapat gedung E dan F dengan lebar 12 meter dan panjang 30 meter yang dapat dijadikan sebagai gedung serbaguna jika ditambahkan atap penyambung.

“Gedung serbaguna dibutuhkan untuk tempat anak-anak berkreasi mengembangkan potensinya melalui ekskul kita ada gedung E dan F bisa kita tambahkan atap penyambung bisa menjadi gedung serbaguna ini harapan kita ke alumni sehingga melengkapi sarana dan prasarana pendukung kegiatan belajar terutama ekstrakulikuler bagi anak-anak dengan terwujudnya gedung serbaguna,” tukasnya.

Diketahui SMPN 19 pada tahun ajaran 2022-2023 ikut serta sesuai anjuran pemerintah sebagai pemulihan pendidikan untuk terapkan kurikulum merdeka.

Share this:

Tinggalkan Komentar Anda Mengenai Berita Ini, Harap berkomentar dengan sopan dan bijak.

Related post